Total Jenazah Covid-19 yang Dimakamkan di Macanda Gowa Tembus 438 Orang

Gambar Gravatar
Ilustrasi Pemakaman Khusus Covid-19 Macanda Gowa
Ilustrasi Pemakaman Khusus Covid-19 Macanda Gowa

Gowa, SULSELSEHAT — Jumlah pasien Covid-19 yang meninggal dunia dan dimakamkan di pemakaman khusus Macanda Gowa kian bertambah.

Berdasarkan laporan dari Kepolisian Resort Gowa, per Minggu 26 Juni 2020 jumlah pasien Covid-19 yang dimakamkan di Macanda telah mencapai 438 orang.

JANGAN LEWATKAN :

Kasubag Humas Polres Gowa, AKP Mangatas Tambunan mengatakan, pada hari Sabtu 25 Juni 2020 sekitar pukul 14:20 wita korban yang dimakamkan bertambah 1 pasien.

Jenazah tiba di pemakaman milik Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan Jalan Poros Macanda Lingkar Garaganti Kelurahan Romang Polong Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa setelah dilakukan diagnosa dan hasilnya positif Covid-19.

BACA:  Pasien Covid-19 Terus Bertambah, Ruang ICU di Makassar Sudah Terisi 80 Persen

“Jenazah tiba dilokasi diantar menggunakan mobil ambulance, 2 unit mobil Gugus Tugas Covid-19 1 unit mobil Patroli Provinsi Sulsel, 1 Pihak Kepolisian Camar dan 1 unit mobil Brimob,” ungkap AKP Mangatas Tambunan.

Dia mengatakan, jenazah meninggal pada hari Sabtu 25 Juli 2020 pukul 11.10 Wita. Pasien yang meninggal seorang wanita berusia 68 tahun, beragama Islam dan berdomisili di Jalan Daeng Reggae Makassar.

“Pukul 14:30 wita proses pemakaman selesai dalam keadaan aman dan Kondusif. Proses pemakaman dibantu personil TNI Polri,” imbuhnya.

Total jenazah yang dimakamkan di Macanda saat ini,laki-laki 271 orang, perempuan 167 orang. Dengan jumlah total 438 orang.

Baca berita terbaru SulselSehat langsung di email Anda, klik di sini untuk daftar gratis. Jangan lupa ikuti kami melalui Facebook @sulselsehatcom. Mau terbitkan rilis berita atau artikel opini di SulselSehat? Kirim ke email: redaksisulselsehat@gmail.com.

INFORMASI TERKAIT