Makassar, SULSELSEHAT — Pasca sepekan diberlakukannya Surat Keterangan (Suket) bebas Covid-19 di Makassar, kasus positif masih terus bertambah.
Berdasarkan rilis Dinas Kesehatan Makassar, per Sabtu 18 Juli 2020, jumlah pasien positif Covid-19 berjumlah 4.660 orang.
Jumlah pasien 4660 itu terdiri dari 4352 pasien positif asal Makassar dan 308 pasien asal luar Makassar yang dirawat di Kota Makassar.
“Dari 15 kecamatan, kecamatan Rappocini yang paling banyak angka positifnya. Ada 586 orang,” ungkap Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Makassar, Ismail HajiAli kepada Sulselsehat.com, Minggu 19 Juli 2020.
Ismail menjelaskan, Kecamatan Biringkanaya menjadi kecamatan kedua yang paling banyak jumlah pasien positifnya yakni mencapai 541 orang.
“Sementara Panakkukang ada di urutan ketiga dengan 526 orang,” ujarnya.
Bila dicermati, angka positif di Kecamatan Biringkanaya terus menanjak.
Apabila sebelumnya, di urutan kedua, kecamatan Panakkukang dengan kasus positif terbanyak, kini Kecamatan Biringkanaya yang menjadi peringkat kedua. Sedangkan Panakkukang turun ke urutan ketiga.
Pasien sembuh dan meninggal pun bertambah. Jumlah pasien sembuh terus bertambah banyak dibanding dengan pasien yang meninggal dunia. Kini, pasien sembuh mencapai 2109 dan meninggal dunia 205.
“Dalam sehari pasien sembuh bertambah 205, meninggal dunia bertambah dua orang,” tutup Ismail.
Berikut data pasien Covid-19 dari 15 Kecamatan:
1. Sangkarrang: 22
2. Ujung Tanah: 99
3. Wajo: 131
4. Bontoala: 162
5. Ujung Pandang: 127
6. Makassar: 267
7. Mariso: 203
8. Mamajang: 180
9. Tallo: 299
10. Tamalate: 448
11. Biringkanaya: 541
12. Tamalanrea: 395
13. Manggala: 366
14. Rappocini: 586
15. Panakkukang: 526
Baca berita terbaru SulselSehat langsung di email Anda, klik di sini untuk daftar gratis. Jangan lupa ikuti kami melalui Facebook @sulselsehatcom. Mau terbitkan rilis berita atau artikel opini di SulselSehat? Kirim ke email: redaksisulselsehat@gmail.com.