Pasien Covid-19 Terus Bertambah, Ruang ICU di Makassar Sudah Terisi 80 Persen

Gambar Gravatar
Perawatan Pasien Covid-19
Ilustrasi Perawatan Pasien Covid-19 (Foto: Republika)

Makassar, SULSELSEHAT.COM — Tren penyebaran Covid-19 yang terus meningkat mengakibatkan lonjakan jumlah pasien di hampir seluruh rumah sakit rujukan perawatan Covid-19 di Kota Makassar.

“Kasus penularan saat ini kembali melonjak drastis. Jumlah pasien yang membutuhkan perawatan di rumah sakit juga semakin banyak,” kata Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Makassar, dr. Siswanto Wahab, Kamis (24/12/2020).

JANGAN LEWATKAN :

Ia menyebutkan, akibat melonjaknya jumlah pasien okupansi ruang isolasi di beberapa rumah sakit di Makassar sudah di atas 85 persen, sementara keterisian ruangan ICU (unit perawatan intensif) di atas 80 persen.

BACA:  Demi Kerja Kemanusiaan, Endang Berani Jadi Relawan Covid-19 Meski Tak Miliki Pengalaman di Bidang Kesehatan

“Daerah-daerah lain juga sama saja, pasien terus bertambah dan penularannya akan semakin tinggi,” terangnya.

Dengan meningkatnya kasus Covid-19 serta kondisi rumah sakit yang sudah hampir penuh dari pasien Covid-19, maka diharapkan agar kebijakan pelonggaran aktivitas bisnis, perkantoran, aktivitas sosial dan pendidikan perlu di perketat kembali.

”Karena itu, IDI Makassar sangar mendukung pemerintah untuk memperketat protokol kesehatan selama hari libur Natal dan Tahun Baru ini,” tutupnya.

Tingginya penularan Covid-19 di Indonesia juga bisa dilihat dari rasio kasus positif harian yang mencapai  24,2 persen. Sementara rasio kasus positif dalam sepekan mencapai 18,3 persen.

Rasio kasus positif ini jauh lebih tinggi dari ambang maksimal yang disarankan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) sebesar 5 persen.

BACA:  Rentan Terpapar Covid-19, Dinkes Makassar akan Swab Massal Sopir Pete-Pete

Begitu pun kasus aktif di Indonesia juga terus meningkat secara signifikan, yaitu 40 persen selama Desember dibandingkan dengan sebelumnya.

Saat ini jumlah kasus aktif sudah mencapai 103.000, penularan Covid-19 dikhawatirkan bakal semakin meningkat selama liburan Natal dan Tahun Baru.

Baca berita terbaru SulselSehat langsung di email Anda, klik di sini untuk daftar gratis. Jangan lupa ikuti kami melalui Facebook @sulselsehatcom. Mau terbitkan rilis berita atau artikel opini di SulselSehat? Kirim ke email: redaksisulselsehat@gmail.com.

INFORMASI TERKAIT