Peringati HKN 2020, RSUP Wahidin Sudirohusodo Makassar Gelar Lomba Kreatif

Gambar Gravatar

Makassar, SULSELSEHAT — Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke – 56 yang diperingati pada 12 November 2020 mendatang, manajemen Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Wahidin Sudirohusodo Makassar menggelar lomba kreatif.

Humas Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo Aulia Yamin mengatakan, lomba kreatif yang digelar ini yakni Lomba Video Pendek bertajuk “SDM Sehat Wahidin Kuat“.

JANGAN LEWATKAN :

Tema yang diangkat ini dalam rangka mengajak seluruh pegawai dan sumber daya manusia yang ada di lingkungan RSUP Wahidin untuk tetap hidup sehat walaupun dalam masa pandemi virus corona atau Covid-19.

BACA:  Cegah Klaster Pilkada, KPU Gowa Siapkan Bilik Khusus Pemilih Bersuhu Tubuh 37 Derajat

“Termasuk juga kepada masyarakat secara umum agar membiasakan diri tetap hidup sehat. Baik di rumah maupunbdi tempat kerja,” katanya dikonfirmasi, Kamis (29/10/2020).

Lanjutnya, nantinya bagi video yang berhasil menjadi pemenang akan diikutkan ke lomba tingkat nasional yang digelar Kementerian Kesehatan RI.

“Jika memang ada perlombaan yang serupa yang akan digelar di tingkat nasional maka video terbaik dari hasil perlombaan ini akan kita ikutkan,” ujar Aulia.

Olehnya dirinya meminta seluruh peserta yang akan berpartisipasi pada lomba tersebut diminta untuk dapat membuat video-video sekreatif mungkin.

Untuk syarat video yang dapat diikutkan, antara lain, berdurasi 2-3 menit, video merupakan karya orisinil peserta dan belum pernah diikutkan pada perlombaan manapun, tidak mengandung unsur SARA, pornografi atau pun unsur politik praktis.

BACA:  Tambah Lagi 4 Pasien Positif Covid-19 di Soppeng, Totalnya Kini Capai 51 Orang

“Video yang diikutkan juga yaitu harus sesuai dengan tema, yaitu mengajak masyarakat dan para SDM RSUP Wahidin Sudirohusodo melaksanakan pola hidup sehat,” tegasnya.

Kemudian, untuk kelompok peserta yang dapat mengikuti perlombaan tersebut yakni seluruh pegawai RSUP Wahidin Sudirohusodo, peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) dan Coas.

Sementara, hadiah yang akan disiapkan dalam lomba tersebut senilai jutaan rupiah.

Segala informasi terkait lomba tersebut informasinya dapat dihubungi di kontak person 089 653 861 450.

Baca berita terbaru SulselSehat langsung di email Anda, klik di sini untuk daftar gratis. Jangan lupa ikuti kami melalui Facebook @sulselsehatcom. Mau terbitkan rilis berita atau artikel opini di SulselSehat? Kirim ke email: redaksisulselsehat@gmail.com.

INFORMASI TERKAIT