Luwu Timur, SULSELSEHAT – Kabupaten Luwu Timur hari ini, Rabu (01/07/2020) mencatat penambahan 56 kasus positif Covid-19, terbesar dalam sepekan terakhir.
Dengan tambahan itu, maka secara akumulatif kasus positif Covid-19 di Bumi Batara Guru itu sudah mencapai angka 554 kasus.
Sebelumnya, melalui official akun Instagram Dinas Kominfo Luwu Timur beralamat @diskominfolutim, Gugus Tugas Covid-19 Luwu Timur merinci domisili ke-56 warga yang dinyatakan positif Covid-19 tersebut.
Mereka antara lain berasal dari Kecamatan Nuha 34 kasus, Kecamatan Towuti 15 kasus, Kecamatan Wasuponda 6 kasus dan Kecamatan Malili 1 kasus.
Dikonfirmasi SulselSehat.com, Rabu (01/07) malam, Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Luwu Timur, Masdin menyebut kasus baru yang dilaporkan hari ini semuanya dari karyawan dan kontraktor PT Vale Sorowako.
“Iya, 56 kasus baru terkonfirmasi merupakan hasil testing Vale, karyawan dan kontraktor PT Vale” katanya.
Hingga kini kasus positif Covid-19 di Luwu Timur memang didominasi oleh klaster PT Vale. Hal ini karena perusahaan multinasional itu sangat gencar melakukan testing kepada karyawan dan kontraktor mereka.
Sumber SulselSehat.com di Dinas Kesehatan Kabupaten Luwu Timur menyebut, kasus baru 56 orang hari ini adalah hasil dari rapid test massal gelombang ketiga yang dilakukan PT Vale 26-27 Juni lalu.
Baca berita terbaru SulselSehat langsung di email Anda, klik di sini untuk daftar gratis. Jangan lupa ikuti kami melalui Facebook @sulselsehatcom. Mau terbitkan rilis berita atau artikel opini di SulselSehat? Kirim ke email: redaksisulselsehat@gmail.com.